Selasa, 21 April 2009

Good & Healthy Habits

Diet lebih ketat, olahraga setiap hari, berhenti melakukan kebiasaan tidak sehat seperti merokok dan setumpuk resolusi lainnya adalah janji yang sering dilontarkan pada diri sendiri dan setiap kalinya. Namun ujung-ujungnya janji hanya tinggal janji karena semua hal tersebut hanya jadi lip service saja. Sesulit itukah menanamkan Healthy Habits alias kebiasaan hidup sehat?

Hidup sehat tentunya jadi keinginan kita semua. Namun sepertinya seringkali kita lupa bahwa untuk hidup sehat artinya kita harus bisa men-set diri sendiri untuk disiplin menerapkan kebiasaan gaya hidup yang sehat. Sebenarnya beradaptasi untuk menjalani kebiasaan hidup sehat tidak perlu banyak aturan. Semuanya bisa kita lakukan sambil menjalankan rutinitas sehari-hari. Kuncinya adalah lakukan setiap Healthy Habits secara bertahap tanpa beban.


  1. Disiplin Diri

Disiplin diri adalah awal dari langkah menjalankan Healthy Habits. Kita harus sadar dulu dan memberi penekanan pada diri sendiri untuk konsisten dan tidak on & off saat menjalankan kebiasaan sehat, maka langkah berikutnya akan lebih mudah.


  1. Tentukan Target

Pastikan target apa yang ingin anda capai. Kalau sudah jelas sasarannya, kita bisa lebih focus dan ringan mengadopsi habit tersebut dalam keseharian.


  1. Buat Reminder

Agar lebih mantap lagi, tulis note dalam agenda atau reminder dalam hp untuk mengingatkan kembali Healthy Habits yang harus kita lakukan sehari-hari. Misal : Jangan lupa sit up, minum vitamin pagi, perbanyak minum air putih, yoga pulang kantor, dll.


Kalau tiga kartu As tadi sudah di tangan, maka langkah anda semakin ringan menuju hidup sehat mind, body & soul. Good luck!

Tidak ada komentar:

SELAMAT DATANG DI AZIMUTYO BLOG
Lilypie Kids Birthday tickers