Rabu, 17 Juni 2009

Rindu Kota Wonogiri


















(sumber Photo : www.giritontro.wonogiri.org)

Rindu kampung halaman Ibuku... Wonogiri. Telah lama kuingin sekali mengunjungi kota kecil di ujung Propinsi Jawa Tengah itu. Kota yang sangat berkesan sejak ku kecil. Terakhir ku berkunjung ke Wonogiri tahun 2005, itu hanya 2 malam di sana. Menginap di sebuah hotel dekat RSU Wonogiri. Waktu yang kuhabiskan di sana tidak banyak, hanya nyekar (ziarah) ke makam Mbah Kakung dan Mbah Putri setelah itu makan soto di dekat proyek. Setelah itu berbelanja di Pasar Kota Wonogiri membeli oleh-oleh untuk di bawa pulang (Brem Putih dan Krupuk Karak).
Sempat ku melintas depan rumah Mbah yang masih ada dan diurus oleh saudara dari Ibuku, tapi ku tidak mampir ke rumah itu. Rumah yang penuh dengan kehangatan dan kenangan saat Mbah masih ada.

Ah... kapan lagi kudapat mengunjungi kota itu. Kalau kesempat kembali kan kuajak semua keluarga ku, tuk mengunjungi kota Wonogiri kembali.

Tidak ada komentar:

SELAMAT DATANG DI AZIMUTYO BLOG
Lilypie Kids Birthday tickers